Giri enggan berkomentar mengenai hal itu. Giri mengaku Pemkab Badung sedang berusaha menertibkan atau membongkar tower tanpa izin.
“Justru saya atas nama Bupati Badung dan masyarakat berterima kasih kepada Bareskrim Polri karena beliau membantu kita dalam hal penertiban. Jangan sampai ada tower di kabupaten tanpa izin,” katanya.
“Kami kan harus mengikuti tahapan yang namanya usaha dan berusaha, itu kami tidak akan gegabah dan proses itu sudah berjalan dari Bareskrim,” katanya.
Giri berjanji masalah ini tidak akan mengganggu pelayanan jasa telekomunikasi di wilayah Badung, terutama bagi wisatawan yang berprofesi sebagai digital nomaden.
“Kalau pun nanti ada pembongkaran, kami harap agar segera dibangun biar paralel sehingga masyarakat kami begitu juga wisatawan jangan sampai ada terganggu pelayanan telekomunikasi,” Terangnya. (Dedy)