Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Mencegah Penyebaran Berita Hoax Jelang Pemilu 2024, KPU Situbondo Menggelar Media Gathering

Dedy Candra Widiyatmoko
Media Gathering
Mencegah Penyebaran Berita Hoax Jelang Pemilu 2024, KPU Situbondo Menggelar Media Gathering. | Foto: Ist
banner 120x600
banner 336x280

Situbondo – News PATROLI.COM –

Dalam rangka mencegah penyebaran informasi atau berita hoax pada tahapan-tahapan Pemilu 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Situbondo menggelar Media Gathering yang berlangsung di ruang pertemuan Hotel Rosali Jalan PB Sudirman Situbondo, Jumat (15/12/2023).

Media Gathering menggambil tema “Peran Media Dalam Mensukseskan Penyelenggaran Pemilu Deklarasi Pemilu 2024 Tanpa Hoax” tersebut dihadiri sejumlah wartawan, ormas, pihak-pihak terkait lainnya, Ketua Koordinator SDM KPU Situbondo, Imam Nawawi beserta jajaran dan Ketua Bawaslu Situbondo, Ahmad Faridl Ma’ruf.

“Peran media dan ormas sangat penting di era digitalisasi seperti sekarang ini. Dengan adanya media sosial yang kian menjamur dan trendy di kalangan masyarakat, maka dipandang perlu kegiatan Media Gathering ini dilaksanakan,” jelas Ketua KPU Situbondo, Marwoto.

Baca juga : BPJS Kesehatan Cabang Sidoarjo Gelar Media Gathering dan Workshop Bertajuk Satu Dekade JKN

Lebih lanjut, Ketua KPU Kabupaten Situbondo, Marwoto, dalam sambutannya mengatakan, untuk membendung gencarnya informasi hoax yang semakin hari semakin gencar diunggah di berbagai media sosial, KPU Situbondo berharap kepada sejumlah wartawan media massa yang bertugas di Kabupaten Situbondo untuk bersama-sama membendung marak informasi hoax yang saat ini sudah menjadi trending.

“Hal ini bukan hanya menjadi lingkup lokal dan nasional saja, namun sudah menjadi lingkup global yang luar biasa. Media mainstream saat ini terlibas dari menjamurnya pengguna media sosial yang menyebarkan informasi tidak utuh. Untuk itu, peran media massa atau publik sangat penting untuk mensukseskan tahapan-tahapan Pemilihan Umum,” pungkas Marwoto.(Dedy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *