Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

Polres Wonogiri Buru Pelaku Curas di Ngadirojo

Marsudi
Polres Wonogiri Buru Pelaku Curas Di Ngadirojo E1717008430507
Polres Wonogiri Buru Pelaku Curas di Ngadirojo
banner 120x600
banner 336x280

Wonogiri – News PATROLI.COM –

Polres Wonogiri tengah melakukan penyelidikan dugaan pencurian dengan kekerasan (Curas) yang dialami oleh seorang wanita inisial UK (41) yang merupakan warga Kecamatan Nguntoronadi. Ia diduga menjadi korban pembegalan di jalan desa Desa Pondok Kecamatan Ngadirojo Kab. Wonogiri, pada Rabu petang (29/5/2024).

Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, S.H., S.I.K., M.M., M.Si., melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo, S.H., M.H., mengatakan saat ini Kepolisian sedang melakukan penyelidikan atas laporan tersebut.

“Hari ini kita menerima laporan adanya peristiwa pembegalan tersebut, dan anggota tadi langsung melaksanakan olah TKP untuk melakukan penyelidikan guna mengungkap peristiwa tersebut” ucapnya

“Dari keterangan korban, kejadian bermula ketika korban pulang dari Wonogiri menuju Nguntoronadi mengendarai SPM Honda Spaci No.Pol AD 5198 I, sesampainya di TKP di jalan Desa Gedong Kecamatan Ngadirojo korban dilempar batu oleh dua orang dan kendaraan korban di tendang hingga korban terjatuh” terangnya

Baca juga : Polres Wonogiri Tandai Ops Zebra 2024 Dengan Gelar Pasukan

“Usai korban terjatuh, pelaku mengambil sepeda motor beserta dompet yang berisi uang Rp 500.000,- (Lima Ratus Ribu Rupiah) dan Handphone yang dibawa korban,” jelasnya

Dari kejadian ini, korban mengalami luka memar pada kepala dan telah mendapatakan perawatan di rumah sakit, dan saat ini korban telah kembali kerumah untuk rawat jalan.

“Kami dari Polres Wonogiri mohon doanya agar kejadian ini cepat terungkap dan kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk berhati-hati, pada malam hari hindari bepergian melewati jalan yang sepi, tetap waspada agar tidak menjadi korban kejahatan” imbaunya (Marsudi).

Baca juga berita lainnya di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *