Banner Berdiri Dalam Berita 2
Banner Berdiri Dalam Berita 2
banner 700x256

151 Warga Desa Sri Agung Terima Bantuan Beras

Heri Yadi Saputra
IMG 20240328 WA0096
151 Warga Desa Sri Agung Terima Bantuan Beras
banner 120x600
banner 336x280

Lampung Utara – News PATROLI.COM –

Pemerintah Desa Sri Agung, kecamatan sungkai jaya, kabupaten lampung utara salurkan bantuan pangan cadangan beras pemerintah tahap lll kepada 151 KPM yang terdampak kenaikan harga bahan pokok. Bantuan ini berupa beras sebanyak 10 kilogram per orang.

Kegiatan tersebut digelar di kantor desa Sri Agung. Kamis ( 28/03/2024).

Selain kepala desa sri agung Hi.Amirudin. SH, juga dihadiri lasung oleh Camat Sungkai Jaya Desputra Adami, SH, Kasi Kesra kecamatan Nasoha, S,pd, Stap Kasi Pembangunan Mila dari, SE, Perangkat desa sri agung, dan Keluarga Penerima Manfaat ( KPM).

“Alhamdulillah kami telah menyalurkan beras bantuan pangan tahap ke tiga kepada 151 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Bantuan tersebut diberikan per orang sebnyak 10 kg, alokasi bulan Maret tahun 2024, semoga dapat membantu meringankan beban masyarakat yang sedang menghadapi kesulitan ekonomi akibat kenaikan harga bahan pokok, dan Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkanya, serta membantu meringankan kebutuhan Pokok sehari-hari di bulan suci ramadhan”. Terang Kepala Desa Sri Agung, Hi. Amirudin.SH, Saat di mintai keterangan melalui Via whatsApp.

Baca juga : Semarakkan Hut RI ke-79, Desa Sri Agung Gelar Berbagai Perlombaan

Dijelaskannya, program ini sangat bagus untuk membantu warganya yang kurang mampu. “Selagi itu program pemerintah pusat yang membantu warga, kami akan dukung penuh seratus persen,” jelasnya.

IMG 20240328 WA0099
151 Warga Desa Sri Agung Terima Bantuan Beras

Ia berharap, bantuan beras ini terus berkesinambungan. “Saya harap program ini berkelanjutan apalagi ditengah kenaikan harga bahan pokok dan di bulan suci Ramadhan ini, mudah-mudahan semuanya berkah,” tandasnya.

Terpisah, salah satu warga yang tinggal di dusun satu (1) desa sri agung, Samsul Bahri (60) tahun, mengucapkan banyak terima kasih dan bersyukur dengan disalurkan bantuan beras tersebut,

“Terima kasih atas bantuan beras yang diberikan kepada kami, bantuan ini sangat berarti bagi kami untuk bertahan hidup ditengah perekonomian yang lagi sulit seperti sekarang ini, apalagi ini bulan puasa, semoga bantuan ini berkelanjutan. Tutupnya. (Heriyadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *