Bojonegoro, News PATROLI.COM
Keberadaan Thamrin Park menjadi Magnet bagi warga Lokal dan masyarakat luas, sejak rampungnya pengerjaan pembangunan Thamrin Park akhir tahun 2022 lalu, Bojonegoro Thamrin Park selalu ramai pengunjung yang ingin melihat dan merasakan keseruannya.
Gemerlap lampu dan lampion mewarnai malam imlek sekaligus menjadi momentum Long weekend bagi muda-mudi maupun keluarga menikmati malam di sepanjang taman yang membujur dari ujung selatan hingga utara Jl. MH. Thamrin Bojonegoro.
Situasi itu juga dimanfaatkan dengan baik oleh ara pedagang yang di dominasi dari warga setempat dengan menjual aneka kuliner, mainan anak-anak dan jasa penitipan sepeda dan kendaraan. Malam itu semakin semarak dengan hadirnya Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah di tengah-tengah kerumunan warga dan aksi musisi jalanan. Dalam kesempatan itu Bupati menyapa warga dan berkenan menyumbangkan suaranya dengan mendendangkan beberapa bait lagu dibawah rintik hujan menambah syahdunya suasana. Sabtu, 21/01/2023
Puas dengan menegur sapa pengunjung, Bupati Anna berjalan menyusuri taman sambil berbincang dengan beberapa pedagang. Suwarti pedagang tahu petis warga Kelurahan Ledok Wetan mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Bupati “alhamdulillah sejak adanya Taman MH. Thamrin kawasan ini menjadi ramai setiap malamnya dan dagangan kami selalu laris dan habis ujarnya.